Tempat Wisata yang Tak Terlewatkan



   Pantai Pangandaran adalah Objek wisata di Kabupaten Ciamis yang merupakan primadona pantai di Jawa Barat ini terletak di Desa Pananjung dengan jarak 92 km dari Kota Ciamis ke arah selatan. Dari arah Bandung berjarak sekitar 212 KM dengan melewati jalur Bandung – Ciamis – Banjar dan Pangandaran. Untuk menuju lokasi Pantai Pangandaran tidak lah sulit. Karena jalur jalan yang ada infrastrukturnya sangat memadai. Semua ruas jalan menuju Pantai Pangandaran sudah diaspal hotmix secara baik. Tetapi karena sering di gunakan, ada sebagian ruas jalan yang sudah mulai rusak dan belum ada perbaikan. 

   Pantai Pangadaran memiliki berbagai keistimewaan, yaitu, kita dapat melihat terbit dan terbenamnya matahari dari tempat yang sama. Pantainya landai dengan air yang jernih serta jarak antara pasang dan surut relatif lama sehingga memungkinkan orang untuk berenang dengan aman. Kemudian, terdapat pantai dengan hamparan pasir putih yang luas dimana setiap pengunjung bisa melihat batu karang dan ikan-ikan hias dengan jelas. Pada pesisir pantai pasir putih ini pengunjung bisa melakukan penyelaman. 
  Untuk keselamatan pengunjung wisata pantai terdapat Tim Penyelamat atau Balawista yang dilengkapi peralatan pengmanan. Mereka setiap saat senantiasa beroperasi di pantai-pantai khususnya pantai Selatan. Berjaga-jaga dari kemungkinan adanya pengunjung yang tenggelam. Di Kawasan Pangandaran, tidak saja merupakan kawasan pantai, tapi juga terdapat kawasan cagar alam seluas 530 Hektar yang didalamnya terdapat Goa-Goa Alam yang terbentuk ratusan bahkan ribuan tahun yang lalu. Terdapat pula Goa Belanda sebagai tempat persembunyian tatkala mendapat serangan tentara Sekutu.Wisata Indonesia Surga Dunia.
Pantai Pangandaran ini adalah tempat wisata yang setiap tahunnya tidak pernah sepi dari para turis asing maupun lokal, oleh karena itu kita harus tetap menjaga keindahan dan merawat fasilitas-fasilitasnya dengan baik, karena fasilitas yang di sediakan itu kan untuk kenyamanan kita juga ,, iya kan ?? 
  Nah ,, untuk orang-orang yang mungkin barangkali belum merasa merawat fasilitas-fasilitas umum,,tolong menyadarinya bahwa orang lainpun juga ingin mendapatkan atau merasakan fasilitas-fasilitas tersebut.. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

About

Get Gifs at CodemySpace.com

Blogroll

Blogger news

My Music

Blogger templates

Selamat Datang Di Blog Saya

TwittTwitt

uthu-uthu

gambar

Pages

Jumlah Pengunjung

Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts

Followers

Followers

About Me

Foto Saya
TentZa Aquila
Nama saya Ina Rohaeni , dari Padaherang..Saya sekolah di SMK N 1 BANJAR ,, Jurusan Tata Niaga ,,
Lihat profil lengkapku

Popular Posts